Welcome Sya'ban! Selamat datang! Kedatanganmu menjadi isyarat bahwa bulan termulia akan datang hanya dalam hitungan hati.
Bulan ini adalah bulan persiapan untuk menyambut bulan termulia. Ada tantangan yang harus ditaklukkan. Ada amalan yang harus diberbanyak. Ada hati yang harus dipersiapkan.
Apakah sahabat pembaca memiliki persiapan khusus menyambut kebahagiaan di tahun ini?
Program 30 hari puasa
Sebagai perempuan biasa yang penuh kekurangan, saya memang tidak memiliki persiapan khusus menyambut bulan terbaik ini.
Namun seperti yang Rasulullah kita anjurkan, saya memiliki program untuk berpuasa menjadi pribadi yang lebih baik. "Better Me Challenge", begitu saya menyebutnya. Sebuah tantangan yang saya ambil untuk menjadi seorang yang lebih baik.
Namun seperti yang Rasulullah kita anjurkan, saya memiliki program untuk berpuasa menjadi pribadi yang lebih baik. "Better Me Challenge", begitu saya menyebutnya. Sebuah tantangan yang saya ambil untuk menjadi seorang yang lebih baik.
Berpuasa sementara dari segala yang menghambat diri ini untuk menjadi the best version of myself.
Apakah sahabat juga berkenan mengikuti program puasa ini?
Apakah sahabat juga berkenan mengikuti program puasa ini?
Realisasi dan Pencapaian Pekan Ini
30 hari adalah waktu untuk menyelesaikan tantangan itu. Hanya 30 hari sebelum Ramadhan tiba. 30 hari yang semoga menjadi titik balik untuk menjadikan diri kita bersinar. 30 hari untuk keluar dari gelap menuju secercah cahaya.
Pekan ini, saya akan memberikan surat cinta pada pembaca tercinta. Sebuah pesan tentang pencapaian yang alhamdulillah telah terlaksana pekan ini.
Izinkan saya menyampaikan dulu mimpi dan puasa yang saya jalankan.
1. Punya penghasilan untuk membantu suami, keluarga dan semua umat dan masyarakat luas dengan punya UMKM sendiri.
2. Punya buku solo pertama
3. Membersamai Umar untuk jadi anak sholih
1. Puasa jajan dan mulai berjualan
2. Puasa gadget dan mulai menulis dengan satu tema
3. Puasa hati dari segala baper, fokus membersamai Umar
Akhirnya, saya harus bersyukur karena pertolongan Allah, ada 3 pencapaian dalam pekan ini.
1. Alhamdulillah akhirnya saya bisa membuka usaha kecil-kecilan lewat online shop baru saya, Warung Emak Surabaya. Meski sederhana dan ala kadarnya, semoga Allah mudahkan dan berkahi.
2. Alhamdulillah saya istiqomah menghasilkan 3 tulisan aka. surat cinta yang akan jadi sumber bahan tulisan untuk buku perdana saya nanti.
3. Alhamdulillah Umar akhirnya bisa tengkurap sendiri di usia kurang lebih 3 months, 20 days.
Semoga Allah senantiasa menolong saya dan semua pembaca yang masih setia membersamai tulisan ini. Mari bergandengan tangan dan saling mendoakan.
Surabaya, 4 Sya'ban 1441
Impian
1. Punya penghasilan untuk membantu suami, keluarga dan semua umat dan masyarakat luas dengan punya UMKM sendiri.
2. Punya buku solo pertama
3. Membersamai Umar untuk jadi anak sholih
Puasa
Sehingga inilah puasa yang harus saya lakukan selama 1 bulan kedepan ini.1. Puasa jajan dan mulai berjualan
2. Puasa gadget dan mulai menulis dengan satu tema
3. Puasa hati dari segala baper, fokus membersamai Umar
Akhirnya, saya harus bersyukur karena pertolongan Allah, ada 3 pencapaian dalam pekan ini.
1. Alhamdulillah akhirnya saya bisa membuka usaha kecil-kecilan lewat online shop baru saya, Warung Emak Surabaya. Meski sederhana dan ala kadarnya, semoga Allah mudahkan dan berkahi.
2. Alhamdulillah saya istiqomah menghasilkan 3 tulisan aka. surat cinta yang akan jadi sumber bahan tulisan untuk buku perdana saya nanti.
3. Alhamdulillah Umar akhirnya bisa tengkurap sendiri di usia kurang lebih 3 months, 20 days.
Semoga Allah senantiasa menolong saya dan semua pembaca yang masih setia membersamai tulisan ini. Mari bergandengan tangan dan saling mendoakan.
Surabaya, 4 Sya'ban 1441
Comments
Post a Comment