Skip to main content

3 Hal Terseru Jadi Mahasiswa UNAIR


Hari kelulusan 25 September 2016




Alhamdulillah, akhirnya saya benar-benar bisa lulus kuliah. 25 September adalah hari yang benar-benar bersejarah dalam kehidupan seorang Nabila yang sebenarnya bukanlah siapa-siapa.

Bahagia, tentu. Bukan hanya karena lulus menyandang predikat alumnus UNAIR, tapi juga karena sehari sebelumnya telah genap usia menjadi 21 tahun. Tak lagi anak muda lagi.

Setelah lulus, banyak kenangan indah berkelebat. Salah satunya adalah betapa serunya pernah jadi mahasiswa UNAIR. Dulu sekali, saya pernah punya mimpi jadi mahasiswa HI UGM, pernah juga ngos-ngosan mengejar beasiswa luar negeri. Bahkan pernah terpikir untuk menetap di timur tengah, jadi Ulama' hehe..

Tapi semua mimpi itu seakan tak diridhio Allah. Saya tahu betapa beratnya umi dan abi jika harus melepas anak perempuannya ke negeri orang. Saya jadi tahu rahasia Allah tentang hikmah ini. Setidaknya ada tiga hal terindah yang saya rasakan ketika jadi mahasiswa UNAIR.

1. Membuka Jendela Dunia

Sejak OSPEK atau PPKMB dalam Bahasa Unair, mahasiswa dikenalkan berbagai jendela-jendela baru sesuai dengan minat mahasiswa. Untuk mahasiswa yang punya mimpi ke luar negeri, UNAIR punya IOP (International Office and Partnership Universitas Airlangga) yang menyediakan berbagai info beasiswa baik short course ataupun long study). 

Selain itu tersedia belasan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang siap mengembangkan potensi dan bakat para mahasiswa. Sebagai penulis saya memilih UKM Penalaran. Karena dakwah is my passion saya juga bergabung di UKMKI (UKM Kerohanian Islam), bahkan ada UKM Panahan yang notabene adalah sunnah Nabi Muhammad. So wonderful!


Meliput acara nasional "sinergi 3 Pilar", di ACC, Pak Dien Syamsudin sebagai salah satu pembicara

2. Kenal dengan Banyak Orang Keren

Di UNAIR mahasiswa bisa mendapatkan berbagai kesempatan untuk bertemu dengan tokoh-tokoh keren. Betapa tidak, sejak PPKMB atau Opsek, mahasiswa bisa interaksi langsung dengan alumni UNAIR misalnya John Pantau, seperti salah satu kegiatan PPKMB di FIB. 

Bahkan saat jadi jurnalis di Warta UNAIR, saya bisa bertemu dengan Kedubes Inggris dan Amerika, mahasiswa asing dari Jerman, Malaysia, Brunei, dll. Saya juga pernah 'down the earth' dengan jurnalis-jurnalis senior dari berbagai media offline dan online tingkat Nasional, Jawa Pos atau Opini misalnya.


Kenangan bersama mahasiswa asing keperawatan UNAIR


3. Menemukan Berbagai Aktivitas Menantang

Apa tidak menantang jika mahasiswa akan diberi reward saat tulisannya masuk media nasional? Atau saat saya harus diwajibkan mengajar di sekolah bertaraf internasional untuk PKL, seru bukan? Ini baru kampus, pikir saya dulu, hehe.

Pernah waktu itu teman-teman mengeluh dengan anehnya tugas dari dosen mata kuliah Etika Kepribadian. Beliau minta mahasiswa untuk menguji kelayakan tempat-tempat publik di UNAIR. Saya dan kelompok kebagian menguji kelayakan kantin-kantin di berbagai Fakultas di UNAIR.

Terpaksa deh.. jalan-jalan ke semua kantin di UNAIR. Alhamdulillah saya dan kelompok sabar mengerjakan tugas dengan baik meski harus kepanasan mengitari berbagai kantin dan mewawancari puluhan orang. 

Amazing Challenge! 

Kini saya sadar, bahwa bahagia adalah saat kita bisa menemukan kebahagiaan dimanapun tempat kita berpijak. Tiga hal terseru ini adalah secuil dari keseruan jadi mahasiswa UNAIR. Tak mampu tergambar hanya dengan satu tulisan. Terlalu banyak rasa yang ingin terungkap.

Jika saya telah menemukan keseruan jadi mahasiswa UNAIR, bagaimana dengan kamu?

Comments

  1. Unair deker karang menjangan
    hemm, dulu saya juga mau kuliah di sana tapi ndak jadi karena jauh
    akhirnya ke universitas muhammadiyah ponorogo
    ambil jurusan TI :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah.. salam kenal ya Mbak..

      kerennya ya Mbak, jurusan IT.. saya mau dong diajarin.. hehe

      Delete
  2. Wah selamat atas wisudanya :)
    Btw, baru pertama kali nyasar ke sini ni.. Jd salam kenal yah

    Keren nih, selama kuliah menjadi mahasiswa yang produkti. Mengikuti banyak kegiatan yg dpt mengasah diri...

    Klo mahasiswa biasa kan namanya kupu-kupu (kuliah pulang, kuliah pulang). Kalau yang ini kura-kura (kuliah rapat, kuliah rapat) :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Pak, salam kenal. Memang enak jadi mahasiswa, sayang jika berbagai kegiatan kampus tidak dimanfaatkan untuk mengembangkan bakat.

      Delete

Post a Comment