Skip to main content

Yang Kecil, Yang Terlupa


            Banyak hal kecil di sekitar kita yang sering luput dari perhatian. Hal yang karena kita lupa bahkan remehkan. Hal yang menurut kita teramat kecil namun memiliki berjuta hikmah dan rahasia. Jangankan menyingkap hikmah dari hal kecil itu, untuk memikirkannyapun kita enggan. Hanya orang-orang yang berakallah, yang mampu menyingkap beragam hikmah di sekitar kita. Senantiasa memikirkan tanda-tanda kekuasaan Allah SWT.
“(yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): "Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka.”  QS. Ali-Imron 3:191 
            Salah satu hal yang tak pernah terfikir akan keluarbiasaannya adalah benih. Benda yang amat kecil namun memiliki berjuta rahasia. Semua orang tahu apa itu benih, namun jarang sekali manusia yang tahu akan rahasia dibaliknya, karena hanya mampu disingkap bagi mereka yang mau berfikir dengan senantiasa belajar.
 
“Dan suatu tanda (kekuasaan Allah yang besar) bagi mereka adalah bumi yang mati. Kami hidupkan bumi itu dan Kami keluarkan daripadanya biji-bijian, maka daripadanya mereka makan.” (QS. Yasin 36:33.)    
            Allah mengatakan bahwa adalah tanda kekuasaan Allah yang besar. Benih, atau biasa disebut biji. Yang kita tahu adalah benda yang dengannya tumbuhlah tanaman. Namun ternyata lebih dari itu.

            Jika teman-teman meneliti tentang sebuah benih, ia memang tidak lebih dari sebutir kayu. Namun tubuh mungilnya itu ia menyimpan beratus, bahkan beribu-ribu informasi tentang keadaan tunaman yang akan tumbuh. Informasi-informasi ini berisi tentang warna tumbuhan, aroma, banyaknya daun, tinggi, tebal, dan informasi lainnya yang merubakan bagian dari informasi tumbuhan.
            Komputer memiliki induk penyimpanan data yang bernama harddisk. Dalam bagian ini ia mampu menyimpan data dalam umlah yang besar. Namun alat ini sangat terbelakang jika dibandingkan dengan benih.
            Benih hanyalah satu dari sekian banyak tanda-tanda kekuasaan Allah yang patut untuk kita tahu dan renungkan. Dari salah satu hal kecil di bumi kita bisa membuktikan kebesaran Allah SWT.
Ref: harun yahya

Comments